Ahad 15 Oct 2023 16:26 WIB

Doa Lengkap Ini untuk Mohon Ampunan dari Segala Jenis Dosa

Doa adalah senjata ampuh orang-orang yang beriman

Rep: Rossi Handayani / Red: Nashih Nashrullah
Ilustrasi berdoa. Doa adalah senjata ampuh orang-orang yang beriman
Foto:

Andai seorang mengatakan, “Ampunilah segala dosa yang pernah aku perbuat!”, tentu ini jelas lebih ringkas. Akan tetapi perlu diingat bahwa lafaz ini diucapkan pada momen doa, merendahkan diri di hadapan Allah, menampakkan penghambaan dan rasa butuh kepada Allah, sehingga menyebutkan jenis-jenis dosa yang ingin dimintai ampunan dan taubat atasnya secara rinci tentu lebih baik daripada hanya menyebutkannya dengan ringkas dan singkat. 

Imam al-Auzai, rahimahullah, mengatakan, “Seringkali diajarkan bahwa doa yang paling afdal adalah yang disertai dengan sikap mengemis dan merendah di hadapan Allah.” 

photo
Infografis 3 Tanda Allah Menjawab Doa Kita - (Republika.co.id)

Doa dan istighfar yang diriwayatkan dari Nabi Muhammad shallallahu alaihi wa sallam ini beliau ucapkan demi menampakkan rasa fakir dan penghambaan kepada Tuhannya جل جلاله.

Ia juga sebagai pengajaran kepada umat Muhammad shallallahu alaihi wa sallam bahwa tidak seorang pun dari hamba yang tidak membutuhkan Tuhannya, maaf, rahmat, dan ampunan dari-Nya. 

Bahkan, kebutuhan para hamba akan semua itu sama dengan kebutuhan mereka akan penjagaan, pemeliharaan, dan rezeki dari-Nya. Andai bukan karena penjagaan dan rezeki dariNya, tentu mereka semua akan binasa. 

Baca juga: Firaun Mengaku Tuhan dengan Segala Dusta, Tetapi Mengapa Masyarakat Mesir Kuno Percaya?

Andai bukan karena ampunan dan kasih sayang dariNya, tentu mereka semua akan binasa lagi merugi. Oleh karena itulah, ayah dan ibu mereka semua, Adam dan Hawa alaihissalam mengatakan: 

قَالَا رَبَّنَا ظَلَمْنَآ اَنْفُسَنَا وَاِنْ لَّمْ تَغْففِرْ لَنَا وَتَرْحَمْنَا لَنَكُوْنَنَّ مِنَ الْخٰسِرِيْنَ

"Ya Tuhan kami, kami telah menzalimi diri kami sendiri. Jika Engkau tidak mengampuni kami dan tidak merahmati kami, niscaya kami termasuk orang-orang yang rugi." (QS Al-A'raf ayat 23)    

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement