Sabtu 22 Jun 2024 03:30 WIB

Enam Manfaat Kesehatan Sholat Subuh Berjamaah di Masjid

Sholat subuh berjamaah di masjid mencegah datangnya penyakit.

Ribuan masyarakat dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Bandung mengikuti Sholat Subuh Berjamaah Akbar, di Masjid Raja Jawa Barat, Alun-alun Kota Bandung.
Foto:

2. Memperkuat Tubuh dan Daya Pikir

Melaksanakan sholat subuh tepat waktu akan membuat seseorang memperoleh daya pikir yang cemerlang dan kekuatan pada otot tubuhnya. Sebab seperti diketahui, persentase gas ozon tertinggi terdapat di atmosfer di waktu Subuh. Gas ini mempunyai efek menguntungkan yang baik pada sistem saraf dan meningkatkan kekuatan daya pikir dan tubuh seseorang.

3. Terhindar dari Berbagai Penyakit

Bangun pagi berarti memangkas waktu tidur panjang. Sedangkan seseorang yang tidur dalam waktu yang panjang dan berjam-jam, akan mudah terserang berbagai penyakit, salah satunya adalah penyakit jantung.

4. Menyehatkan Kulit

Bangun pagi untuk melaksanakan sholat Subuh juga ternyata dapat menyehatkan kulit. Mengapa demikian? Efek warna merah saat matahari terbit memang terkenal memiliki manfaat yang besar bagi saraf, tak lupa juga dengan adanya sinar ultraviolet yang berfungsi menghasilkan vitamin D pada kulit.

5. Memasok Energi untuk Tubuh

Melaksanakan sholat Subuh tepat waktu juga akan memasok energi yang dibutuhkan oleh tubuh. Kortison adalah salah satu zat ajaib yang menyediakan energi yang dibutuhkan tubuh. Adapun tingkat kortison tertinggi dalam darah terjadi di pagi hari.

6. Meningkatkan Sirkulasi Darah dalam Tubuh

Dengan melakukan sholat Subuh tepat waktu, maka akan membantu merangsang otot jantung. Tidak hanya itu, tetapi juga dapat menurunkan tekanan darah, dan meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh.

sumber : Mawdoo.com / Islamweb / Dok Republika

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement