Senin 11 Dec 2023 08:29 WIB

Mengenal Lebih Dalam Surat Al Ankabut yang Jadi Propaganda Israel dan Kandungannya

Surat Al Ankabut terdiri dari 69 ayat termasuk golongan surat-surat Makkiyah.

Rep: Fuji E Permana/ Red: Ani Nursalikah
Mengenal Lebih Dalam Surat Al Ankabut yang Jadi Propaganda Israel dan Kandungannya
Foto:

Surat Al-Ankabut menerangkan bahwa seseorang yang mengatakan dirinya beriman belum dapat dikatakan benar-benar beriman sebelum imannya itu diuji dan dicoba.

Orang yang imannya lemah setelah disakiti meski sedikit saja akan hancur imannya. Ada kalanya mereka menjadi orang yang munafik, dan adakalanya mereka kembali menjadi kafir. Orang yang munafik dan orang yang kafir tidak akan luput dari azab Allah. Sebagaimana yang telah dialami oleh umat-umat yang dahulu.

Allah mengumpamakan kepercayaan orang-orang musyrik terhadap kekuatan berhala-berhala yang disembahnya sama dengan kepercayaan laba-laba terhadap kekuatan sarangnya.

Allah menyuruh orang yang beriman mengerjakan sembahyang mengingat Allah dan menyampaikan agamanya. Jika orang-orang musyrik itu tetap enggan itu adalah urusan Allah.

Jika mereka bertindak sewenang-wenang dan kaum Muslimin belum mempunyai kekuatan maka kaum Muslimin haruslah hijrah ke tempat lain karena bumi Allah luas, dan Allah lah yang menentukan dan menjamin rezeki tiap-tiap makhluk Allah. Dunia adalah fana sedang akhirat yang kekal.

Di akhirat orang-orang kafir mendapat azab yang kekal sedangkan orang-orang yang berjihad di jalan Allah mendapat kesenangan yang abadi. Dilansir dari buku Alquran dan Terjemahannya yang dianjurkan oleh Pelayan Dua Tanah Suci, Raja Fahd Ibn Abdal Aziz Al Saud, Raja Kerajaan Arab Saudi untuk dicetak.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement