Rabu 25 Oct 2023 02:05 WIB

Inilah Siksa Paling Ringan di Neraka Menurut Nabi Muhammad

Nyala api neraka itu sungguh luar biasa dan sangat dahsyat.

Rep: Muhyiddin/ Red: Ani Nursalikah
Infografis Tujuh Golongan yang Selamat Saat Hari Kiamat
Foto: Republika.co.id
Infografis Tujuh Golongan yang Selamat Saat Hari Kiamat

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dalam Islam, neraka adalah tempat penghukuman bagi orang-orang yang berdosa. Siksaan di neraka bervariasi sesuai dengan beratnya dosa seseorang. Lalu seperti apa siksaan yang paling ringan di neraka?

Dalam buku Kesengsaraan Ahli Neraka karya Munasifah terbitan Mutiara Aksara dijelaskan, apabila di bawah tumit mereka diletakkan bara api yang dapat mendidihkan otaknya, mereka merasa tiada seseorang yang lebih berat disiksa daripadanya.

Baca Juga

“Padahal siksa yang dirasakannya itu merupakan siksa yang paling ringan,” tulis Munasifah.

Dari mereka ada juga yang disiksa dengan bara api sampai pada mata kakinya, sebagian pada lututnya dan sebagian pada pusatnya. Sebagian lagi hingga sampai bahunya. Hal ini berdasarkan keterangan dari sebuah hadits riwayat Nu’man bin Basy ra, ia berkata,

“Saya telah mendengar Rasulullah SAW bersabda: “Seringan-ringan siksa ahli neraka pada Hari Kiamat adalah orang yang diletakkan di bawah tumitnya dua bara api yang cukup mendidihkan otaknya. Dia pun merasa tidak ada seorang yang lebih berat siksanya daripadanya, padahal itu yang paling ringan siksanya.”

Seperti itulah siksa yang paling ringan bagi ahli neraka yang dijelaskan oleh hadits Nabi SAW. Karena itulah, umat Islam hendaknya selalu berbuat baik dan berdoa kepada Allah agar selalu dijauhkan dari siksa api neraka.

Nyala api neraka..

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement