Sabtu 30 Apr 2022 06:41 WIB

Kapan Waktu Tepat Tunaikan Sholat Dhuha?

Dhuha itu sendiri adalah nama waktu yang diawali dengan naiknya matahari.

Rep: Andrian Saputra / Red: Ani Nursalikah
Kapan Waktu Tepat Tunaikan Sholat Dhuha?. Ilustrasi Shalat Dhuha
Foto:

Sholat dhuha paling sedikit dikerjakan dua rakaat. Boleh juga dikerjakan empat rakaat, enam rakaat dan maksimal delapan rakaat.

Berkaitan dengan jumlah rakaat ini dijelaskan dalam beberapa hadits. Meskipun sholat dhuha boleh dilakukan empat rakaat dengan sekali salam, namun ulama berpendapat yang paling utama adalah mengerjakannya dipisah setiap dua rakaat lalu salam. 

Pelaksanaan sholat dhuha sama sebagaimana sholat sunnah lainnya. Hanya saja niat diawal yakni melaksanakan sholat dhuha.

Sejumlah riwayat menjelaskan dalam sholat dhuha sunnahnya membaca surat as-Syams dan surat ad-Dhuha. Setelah melaksanakan sholat dhuha, maka sebaiknya bermunajat dengan melafalkan bacaan doa sholat dhuha.

Ada banyak redaksi tentang doa sholat dhuha, tetapi pada intinya doa sholat dhuha berisi permohonan kepada Allah agar menurunkan dan mempermudah datangnya rezeki, mendekatkan rezeki, dan membersihkan dari rezeki yang haram.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement