Selasa 12 Mar 2024 11:29 WIB

Niat, Doa dan Tata Cara Sholat Witir Lengkap

Setelah sholat tarawih, biasanya dilanjutkan dengan melakukan sholat witir.

Rep: Fuji E Permana/ Red: Ani Nursalikah
Masyarakat berfoto di pelataran masjid sebelum mengikuti shalat tarawih pertama Ramadhan 1445 H di Masjid Raya Jawa Barat Al Jabbar, Kota Bandung, Senin (11/3/2024). Dalam tarawih pertama ini, Imam Besar Masjid Raya Al Jabbar KH Miftah Faridl hadir menyampaikan ceramah.
Foto:

Doa Sesudah Sholat Witir

Allahumma innaa nas-aluka iimaanan daa-imaa, wanas-aluka qalban khaasyi'aa. Wanas-aluka ilman naafi'aa, wanas-aluka yaqina shaadiqaa. Wanas-aluka 'amalan shaalihaa wanas-aluka diinan qayyimaa. Wanas-aluka khairan katsiiraa. Wanas-alukal 'afwa wal- 'aafiyata. Wanas-aluka tamaamal 'aafiyati wanas-alukasy syukra 'alal 'aafiyatl wanas alukal ghinaa-a 'anin naasi.

Allahumma rabbanaa taqabbal minnaa sha- laatanaa, washiyaamanaa, waqiyaamanaa watakhsysyu'anaa, watadlarru'anaa, wata abbudanaa, watammim taqshiiranaa yaa al-lah yaa allah yaa allah, yaa arhamar raa-himiina, washallallaahu 'alaa khairi khal qihi muhammadin wa 'alaa aalihii washahbi hii ajmain. Walhamdulillaahi rabbil 'aalamiin.

Artinya: Ya Allah ya Tuhan kami, kami memohon kepada-Mu (mohon diberi) iman yang langgeng, dan kami mohon kepada-Mu hati kami yang khusyuk, dan kami mohon kepada-Mu diberinya ilmu yang bermanfaat, dan kami mohon ditetapkannya keyakinan yang benar, dan kami mohon (dapat melaksanakan) amal yang shaleh, dan kami mohon tetap dalam agama Islam, dan kami mohon diberi kebaikan yang melimpah, dan kami mohon memperoleh ampunan dan kesehatan, dan kami mohon kesehatan yang sempurna, dan kami mohon mensyukuri atas kesehatan kami, dan kami mohon kecukupan. Ya Allah ya Tuhan kami, terimalah sholat kami, puasa kami, rukuk kami, dan khusyuk kami, dan pengabdian kami, dan sempurnakanlah apa yang kami lakukan selama sholat ya Allah, ya Allah Dzat Yang Maha Pengasih dan Penyayang.

photo
Infografis Bacaan Niat Sholat Tarawih - (Republika.co.id)

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement