Jumat 27 Oct 2023 19:49 WIB

Apa yang Diajarkan Allah SWT pada Nabi Adam Setelah Diciptakan?

Allah lebih mengetahui maksud dari penciptaan manusia.

Rep: Andrian Saputra/ Red: Muhammad Hafil
Foto: Ilustrasi kaligrafi Allah
Foto: Republika.co.id
Foto: Ilustrasi kaligrafi Allah

REPUBLIKA.CO.ID,Setelah menjelaskan bahwa Allah lebih mengetahui maksud dari penciptaan manusia, lalu Allah juga menjelaskan keutamaan yang dimiliki oleh Nabi Adam atas para malaikat dalam bidang ilmu. 

وَعَلَّمَ آدَمَ الْأَسْمَاءَ كُلَّهَا ثُمَّ عَرَضَهُمْ عَلَى الْمَلَائِكَةِ فَقَالَ أَنْبِئُونِي بِأَسْمَاءِ هَٰؤُلَاءِ إِنْ كُنْتُمْ صَادِقِينَ

Baca Juga

Artinya: Dan Dia mengajarkan kepada Adam nama-nama (benda-benda) seluruhnya, kemudian mengemukakannya kepada para Malaikat lalu berfirman: "Sebutkanlah kepada-Ku nama benda-benda itu jika kamu mamang benar orang-orang yang benar!" (Alquran surat Al Baqarah ayat 31). 

Ibnu Abbas mengatakan bahwa nama-nama yang dimaksud adalah nama-nama yang biasa dikenal, seperti manusia, hewan, tanah, pantai, laut, gunung, dan semacamnya. Pada riwayat lain disebutkan, nama-nama yang diajarkan kepada Adam adalah semacam alat-alat yang digunakannya seperti periuk, kuali, dan sebagainya. (Lihat HR Ibnu Abi Hatim 1/102). 

Mujahid mengatakan Adam dianjurkan semua nama bintang, semua nama burung, dan nama-nama dari segala sesuatu. Penafsiran ini juga dikatakan oleh Said dan Jubair, Qatadah, dan banyak ulama tafsir lainnya. 

Sedangkan Ar Rabi' mengatakan yang diajarkan kepada Nabi Adam adalah nama-nama malaikat. Abdurahman bin Zaid mengatakan Adam diajarkan tentang semua nama keluarganya.

Dari semua penafsiran tersebut yang paling benar adalah bahwa Adam diajarkan oleh Allah tentang nama-nama makhluk-Nya dan apa yang dilakukan, dari yang kecil hingga yang besar, sebagaimana diisyaratkan pada penafsiran Ibnu Abbas di awal tadi. 

(Sumber: Qashash Al Anbiya' karya Ibnu Katsir yang diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, Kisah Para Nabi, oleh Daud Rosyadi, penerbit Pustaka Al Kautsar, halaman 16-18)

 

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement