Rabu 17 Apr 2024 18:45 WIB

Enggan Beri Salam pada Muslim yang tak Dikenal Jadi Tanda Kiamat, Ini Haditsnya

Menjelang hari kiamat, orang hanya memberi salam kepada orang-orang tertentu.

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Ani Nursalikah
Hari Kiamat
Foto:

Tanda kiamat lainnya adalah munculnya kesaksian palsu. Menjelang hari kiamat, kesaksian palsu begitu banyak terjadi di antara manusia. Seseorang bersaksi atas hal yang tidak diketahuinya atau bersaksi yang tidak sesuai dengan kebenaran.

Tanda dekatnya kiamat yang disebutkan dalam hadits tersebut ialah menyembunyikan kesaksian yang benar, yakni menyembunyikan kesaksian yang benar dalam pengadilan atau lainnya karena rasa takut atau malas. Tanda-tanda ini menunjukkan kemunculan kebatilan dan kuatnya posisi mereka di atas orang-orang yang benar.

Dari hadits itu juga, dapat dipahami apa yang disampaikan Nabi SAW dalam hadits tersebut merupakan salah satu bukti yang menunjukkan kebenaran kenabian beliau. Dalam banyak hadits, terdapat sabda yang menyebut tentang peristiwa yang di masa yang akan datang.

Hadits tersebut sekaligus memberikan gambaran tentang kemampuan beliau dalam melihat peristiwa yang terjadi di masa depan. Ini menunjukkan pengetahuan beliau yang luas dan tak terbatas, karena hal ini bukanlah sesuatu yang dapat diketahui oleh manusia biasa.

Hal itu menjadi bukti nyata akan kenabian beliau karena mengandung pengetahuan yang jauh melampaui kemampuan manusia biasa, dan terbukti kebenarannya seiring berjalannya waktu. Ini menegaskan beliau memang seorang nabi yang diutus oleh Allah SWT untuk membawa kebenaran kepada umat manusia.

Sumber: Dorar

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement